ADSENSE

5 Cara Mendapatkan Uang dari Blog

Post a Comment
🏦CARA MENDAPATKAN UANG DARI BLOG / WEBSITE

Untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, ada satu hal penting yang wajib dimiliki oleh pemilik website trafik. Tanpa trafik kamu tidak akan bisa mendapatkan keuntungan dari website. Ketika website Kamu sudah memiliki cukup trafik, inilah saatnya untuk menguangkannya. Berikut beberapa cara mendapatkan uang dari website!

5 Cara Mendapatkan Uang dari Blog

🔑1. IKLAN PAY PER CLICK DENGAN GOOGLE ADSENSE 

Google AdSense adalah salah satu cara yang paling mudah untuk mendapatkan penghasilan ekstra karena kamu tidak memerlukan usaha lebih untuk menempatkan iklan pada blog atau website Kamu. Hal menarik lainnya, Kamu masih dapat mengajukan permohonan diri menjadi mitra AdSense bahkan jika Kamu memiliki beberapa website.

🔑2. MENJUAL AD SPACE

Menjual ruang kosong pada website Kamu langsung kepada pengiklan juga patut untuk dicoba. Cara ini akan lebih memakan waktu, namun Kamu bisa memaksimalkan pendapatan dengan cara menampilkan iklan.

🔑3. AFILIASI MARKETING

Jika kamu memiliki kelebihan mengulas ataupun mempromosikan produk, Kamu bisa mencoba afiliasi marketing guna menghasilkan uang melalui website.

Melalui link afiliasi, kamu bisa menghasilkan sejumlah komisi ketika pembaca membeli produk atau menggunakan layanan dari suatu perusahaan yang berafiliasi dengan kamu.

🔑4. DONASI BERBASIS MONETISASI

Kamu dapat memasang tombol donasi pada tampilan website sehingga memungkinkan pembaca untuk berkontribusi memberikan donasi secara langsung. Selanjutnya, Kamu bisa menautkan beberapa metode pembayaran seperti PayPal, Stripe, ataupun Fundly.

🔑5. KONTEN BERSPONSOR

Konten bersponsor merupakan kolaborasi antara Kamu sebagai pemilik website dengan brand yang bekerja sama dengan kamu. Dengan bisnis ini, Kamu akan dibayar untuk membuat konten dan mempublikasikannya pada website Kamu.

Related Posts

Post a Comment

mgid